Coldiac Beri Kejutan Spesial untuk Peserta English Exposure UIN Malang

Coldiac membawakan lagu-lagu hitsnya di acara English Exposure UIN Malang 2024.
Coldiac membawakan lagu-lagu hitsnya di acara English Exposure UIN Malang 2024.

Kota Malang, blok-a.com – Pusat Pengembangan Bahasa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang kembali menggelar English Exposure, kali ini bertajuk “Global Voices, Local Echoes”, Sabtu (8/6/2024).

Acara tahunan ini dirancang untuk membiasakan dan memberanikan mahasiswa menggunakan Bahasa Inggris, baik secara lisan maupun tulisan.

Diperuntukkan bagi mahasiswa semester 4 yang sedang menempuh Program Khusus Perkuliahan Bahasa Inggris (PKPBI), salah satu program unggulan dari UIN Malang di bawah payung Pusat Pengembangan Bahasa.

English Exposure mencakup berbagai lomba seperti vlog, reels, akustik, dan presentasi hasil riset, semuanya menggunakan Bahasa Inggris.

Tahun ini, English Exposure menghadirkan kejutan istimewa bagi para peserta, yakni penampilan grup band Coldiac.

Band yang berbasis di Malang dan telah dua kali masuk nominasi Anugerah Musik Indonesia ini tampil memukau dengan membawakan lagu-lagu hits mereka seperti “Beautiful Day” dan “Vow” secara akustik.

Koordinator PKPBI, Dr. Agwin Degaf, M.A., mengungkapkan bahwa Coldiac merupakan contoh nyata bagaimana anak-anak muda dapat berkreasi menggunakan Bahasa Inggris dan menjadi dikenal dunia melalui karya-karyanya.

Para pemenang lomba akustik lagu berbahasa Inggris berfoto bersama perwakilan Pusat Pengembangan Bahasa dan Coldiac.

“Semoga mahasiswa-mahasiswa kami di UIN Malang yang mengikuti program PKPBI termotivasi dengan hadirnya Coldiac. Ini adalah bukti bahwa mempelajari bahasa asing, terutama Bahasa Inggris, akan semakin membuka dunia kita dan memberikan peluang yang lebih besar untuk sukses dalam pergaulan internasional,” tambah dosen kelahiran Lamongan ini.

Dihubungi secara terpisah, Direktur Pusat Pengembangan Bahasa, Prof. Dr. M. Abdul Hamid, M.A., menyampaikan bahwa kegiatan seperti English Exposure ini adalah salah satu wujud dari pembelajaran bahasa yang menyenangkan. Serta semakin memotivasi mahasiswa untuk mempelajari berbagai bahasa asing demi bekal masa depan mereka nantinya.

Menurutnya, English Exposure terus menjadi platform bagi mahasiswa UIN Malang untuk mengasah kemampuan Bahasa Inggris mereka. Sekaligus menginspirasi mereka untuk mencapai prestasi di kancah global.

Dengan adanya acara seperti ini, mahasiswa tidak hanya memperoleh pengetahuan dan keterampilan berbahasa yang lebih baik, tetapi juga mendapatkan kesempatan untuk berinteraksi dengan berbagai elemen kreatif dan profesional, seperti Coldiac.

Harapannya, melalui kegiatan ini, mahasiswa dapat mengembangkan rasa percaya diri, keterampilan komunikasi, dan wawasan budaya yang lebih luas.

Lebih lanjut Abdul Hamid menerangkan, Pusat Pengembangan Bahasa berkomitmen untuk terus menghadirkan program-program inovatif yang mendukung pengembangan potensi mahasiswa. Sehingga mereka siap menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang di dunia internasional.

“English Exposure menjadi salah satu wujud nyata dari upaya tersebut, menciptakan lingkungan yang mendukung pembelajaran aktif dan kolaboratif dalam Bahasa Inggris,” pungkasnya. (lio)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?