Abah Anton Daftar Bakal Calon Wali Kota Malang Lewat PKB

Kota Malang, blok-a.com – Mantan Wali Kota Malang periode 2013-2018, Mochammad Anton atau yang kerap disapa Abah Anton, secara resmi mendaftar ke Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk kontestasi Pemilihan Wali Kota (Pilwakot) 2024 Malang.

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Malang periode 2013-2018 ini dikawal oleh ratusan orang yang turut mendampingi pendaftaran Abah Anton ke DPC PKB Kota Malang pada Senin (29/4/2024). Nampak pula ia didampingi sejumlah ulama yang menggandengnya masuk ke kantor DPC PKB.

Abah Anton Daftar Bakal Calon Wali Kota Malang Lewat PKB
Abah Anton Daftar Bakal Calon Wali Kota Malang Lewat PKB

Dalam konferensi pers seusai prosesi pendaftaran, Anton menyatakan bahwa dukungan dari partai bukanlah satu-satunya bentuk dukungan yang diperlukan untuk kontestasi yang akan ia hadapi nanti. Ia mengaku tetap akan membangun koalisi bersama rakyat.

“Perlu disampaikan bahwa ada yang disebut sebagai koalisi rakyat, yang tidak meninggalkan koalisi partai. Koalisi partai harus selaras dengan koalisi rakyat karena keduanya berkaitan. Saya yakin jika keduanya bersatu, kekuatan ini akan menghasilkan sesuatu,” ujar Anton.

Selain itu, Abah Anton mengungkapkan bahwa pencalonannya di Pilwakot Malang 2024 kali ini juga didorong oleh aspirasi masyarakat yang menginginkan perubahan pembangunan di Kota Malang.

“Saya ingin menegaskan bahwa aspirasi masyarakat, sudah dipertimbangkan oleh para tokoh masyarakat, habaib dan ulama. Terutama aspirasi dari kalangan terbawah yang menginginkan pembangunan yang lebih baik di Kota Malang,” tambahnya.

Dengan dasar dukungan ini, Anton berharap agar Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB memberikan restu kepadanya untuk maju dalam perebutan kursi orang nomor satu di Kota Malang. Anton sendiri masih harus melalui beberapa tahap sebelum ditentukan sebagai calon N1 dari partai PKB.

Abah Anton Daftar Bakal Calon Wali Kota Malang Lewat PKB
Abah Anton Daftar Bakal Calon Wali Kota Malang Lewat PKB

Setiap bacawali yang mendaftar ke DPC PKB sendiri masih akan diseleksi oleh Dewan Pimpinan Pusat PKB dengan berbagai metode, termasuk menggunakan uji kelayakan dan kepatutan serta survey popularitas bacawali di daerah-daerah.

Karena itu, Anton berharap ia dapat menjadi sosok terpilih yang diusung oleh partai yang didirikan Presiden Republik Indonesia ke-3 Abdurrahman Wahid itu, dan turun berkontestasi dalam perebutan kursi pemimpin Kota Malang di Pilkada 2024 ini.

“Saya berharap ketua DPC PKB dan Desk Pilkada dapat mempertimbangkan sambutan saya tadi. Mudah-mudahan kita yang dipilih. Tidak apa-apa ya sedikit merayu,” ujar Anton disambut dengan sorak sorai para pendukungnya. (art/bob)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?