Ajaib! Muncul Pulau Baru di Tanimbar Pasca Gempa Maluku 7,9 SR

blok-a.com — Pasca gempa dengan magnitudo 7,9 SR kemarin (10/1/2023), warga Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Maluku dikagetkan dengan munculnya sebuah pulau baru.

Pulau tersebut memiliki komposisi seperti lumpur dan banyak bebatuan di atasnya.

Boni Kelmaskosu, Kepala Desa Teineman, Kabupaten Kepulauan Tanimbar mengatakan bahwa warga sangat ketakutan karena munculnya pulau baru tersebut.

Ia juga menambahkan bahwa sebagai penanggungjawab Desa, dirinya akan mengimbau masyarakat untuk segera mengungsi.

“Ini kejadian keanehan yang ada di desa kami ini, membuat warga desa kami di Teineman sangat ketakutan, sebagai penanggungjawab, alternatif yang saya ambil saya gerakan seluruh masyarakat untuk mengungsi,” ujar Boni.

Boni meminta kepada Pemerintah Daerah Kepulauan Tanimbar agar menindaklanjuti kondisi keanehan seperti ini.

Ditambahkan, masyarakat di desa Teineman sementara ini dikerahkan mengungsi ke Gunung, sambil menunggu informasi lebih lanjut oleh pemerintah setempat.

Menurut warga desa, kejadian aneh itu membuat kepanikan karena baru pernah terjadi. 

Perlu diketahui bahwa sebelumnya terjadi gempa berkekuatan M 7,5 terjadi pada Selasa (10/1) pukul 02.47 WIT dini hari.

Titik gempa berada pada jarak 151,2 kilometer barat laut kota Saumlaki, Ibu Kota Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku.

Lokasi pusat gempa bumi terletak di Laut Banda pada koordinat 130,18 BT dan 7,25 LS, berjarak sekitar 151,2 km barat laut kota Saumlaki. (mg1/bob)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?