Kabupaten Malang, blok-a.com – Selain dikenal dengan Kota Apel, Malang juga dikenal dengan Kota Pendidikan. Julakan tersebut tentunya tak lepas dari menjamurnya institusi pendidikan mulai dari sekolah hingga perguruan tinggi.
Maka dari itu, tak heran jika sebagian besar wilayah di Malang didominasi oleh mahasiswa pendatang dari berbagai kalangan dan penjuru daerah.
Banyaknya perantau atau mahasiswa di Malang, tentunya sangat berpeluang besar bagi dunia usaha kuliner. Tak heran, jika berbagai macam kuliner tersedia di Malang untuk mahasiswa, tentunya mereka menyediakan range harga yang ekonomis mengikuti kantong pelajar.
Salah satunya yakni seperti di Kedai Mak Uyak, berlokasi di kawasan padat indekos alias kos-kosan. Jarak warung satu ini tak jauh dari Kampus III Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).
Tempatnya di Jalan Tirto Rahayu Nomor 22, Dusun Bendungan Landungsari, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Warung Mak Uyak menyediakan berbagai macam masakan rumahan.
Warung Mak Uyak terkenal dengan makanan porsi jumbonya. Selain itu, olahan masakan yang disediakan cukup beragam dengan rasa yang tak perlu diragukan lagi sehingga tak heran jika warung satu ini diserbu dan menjadi langganan anak-anak kos setiap harinya.
Berbagai olahan masakan yang tersedia mulai dari ayam pedas, ayam kecap, ayam bumbu kuning, telur balado, telur ceplok, tempe orek, kacang orek, sayur sop, sayur lodeh, pecel, rawon, aneka gorengan dan masih banyak lainnya.
Karena sistemnya prasmanan, jadi pembeli bisa bebas memilih lauk sesuai selera dengan harga yang telah disiapkan.
Namun, sayangnya warung satu ini tidak memfasilitasi untuk pembeli dine in. Karena bangunan warungnya cukup sempit, sehingga pembeli hanya bisa pesan makanan dengan membungkus.
Meskipun tak bisa dine in, warung Mak Uyak juga menyediakan menu minuman seperti warung lain pada umumnya. Minuman yang disediakan mulai dari es teh, es jeruk, aneka jus dan kopi, seluruhnya menu minumannya juga hanya bisa dibungkus.
Soal harga, kalian tak perlu khawatir. Warung Mak Uyak membandrol harga cukup ramah di kantong mahasiswa, aneka gorengan dan kodimen lainnya seperti tempe orek dan kacang panjang orek dibandrol mulai dari harga seribu perporsi.
Sementara itu, menunayam mulai dari Rp5 ribu hingga Rp6 ribu perpotong. Untuk sayur, dibandrol mulai dari harga Rp2 ribu hingga Rp3 ribu perporsinya.
Cukup murah bukan ? Jika kalian mahasiswa yang tinggal di daerah Kecamatan Dau, Kabupaten Malang kalian perlu mencicipi masakan Warung Mak Uyak dijamin ketagihan dan bakal jadi langganan makan siang. (ptu)