Heppie Banget! Wisuda UIBU Dimeriahkan Gilga Sahid

Heppie Banget! Wisuda UIBU Dimeriahkan Gilga Sahid
Rektor UIBU Nurcholis Sunuyeko bersama Gilga Sahid di Wisuda UIBU (blok-a/bob)

Kota Malang, blok-a.com – Lagi dan lagi Universitas Insan Budi Utomo (UIBU) menggelar wisuda yang tak biasa. Wisuda UIBU ini menghadirkan musisi dangdut Gilga Sahid bersama Gildcoustic untuk hiburan sebelum prosesi wisuda.

Sebelumnya pada tahun lalu, UIBU yang sebelumnya bernama IKIP Budi Utomo (IBU) juga menghadirkan artis top Happy Asmara saat prosesi wisuda.

Wisuda itu digelar di Hotel Ijen Suites pada Rabu (25/9/2024). Nampak sebelum prosesi wisuda, ratusan wisudawan dan wisudawati UIBU heboh berjoget bersama Gilga Sahid.

Ada sejumlah lagu yang dibawakan Gilga hingga mengundang goyangan wisudawan dan wisudawati. Sebut saja lagu ‘Lamunan’, ‘Kisinan 2’, hingga ‘Alum’.

Gilga yang mengenakan setelan jas berwarna krem dan kacamata berhasil membuat senyum merekah para undangan wisuda UIBU dengan aksi panggung yang ciamik.

Setelah membawa tembang-tembang hits itu, Gilga turut mengundang Rektor UIBU Dr. Nurcholis Sunuyeko, M.Si untuk bernyanyi bersama di atas panggung.

“Kami juga turut mengundang Pak Rektor, Pak Nurcholis Sunuyeko untuk bernyanyi bersama kita,” kata Gilga disertai sorakan wisudawan UIBU, Rabu (25/9/2024).

Ketika Sam Rektor sapaan akrab Nurcholis Sunuyeko naik ke atas panggung, gemuruh wisudawan pun semakin menjadi. Akhirnya lagu almarhum Didi Kempot dinyanyikan bersama berjudul ‘Pamer Bojo’.

Nampak acara wisuda tersebut pun bak konser musik dengan lighting yang keren.

Penampilan Gilga Sahid di wisuda UIBU itu pun diakhiri dengan lagu andalannya ‘Nemen’.

Rektor UIBU, Rektor UIBU Dr. Nurcholis Sunuyeko, M.Si menjelaskan, memang wisuda ini dikemas dengan hiburan dan menghadirkan grup musik Gildcoustic dan Gilga Sahid. Dia beralasan, hal ini dikarenkan ini dia ingin membahagiakan para wisudawan. Namun juga tidak menghilangkan kesakralan proses wisuda itu sendiri.

Tak pelak, acara wisuda ini pun dinamainya sebagai Harpienas atau Hari Heppie Nasional atau Hari Bahagia Nasional.

“Kami ingin membuat Heppie wisudawan atau wisudawati. Sebelum prosesi kami hadirkan hiburan Gilga di sini,” kata dia.

Sam Rektor pun menambahkan, nantinya per 25 September 2024 atau saat wisuda UIBU hari ini akan dijadikannya sebagai Hari Bahagia Nasional.

“Karena Indonesia ini kan index kebahagiaan warganya rendah. Kami ingin membahagiakan warganya ya berawal dari prosesi wisuda ada hiburannya,” tuturnya.

Untuk wisuda Harpienas kali ini diikuti oleh 934 mahasiswa dari 3 fakultas dan 11 program studi, terdiri 560 wisudawan dari Fakultas Eksakta dan Keolahragaan, 362 wisudawan dan Fakultas Sosial dan Humaniora, 12 wisudawan dari dari Fakultas Sains dan Teknologi. (bob)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?