Kota Malang, blok-a.com – Dalam rangka menyambut tahun baru 2024, Hotel The 1O1 Malang OJ menggelar acara “Rock and Roll Black Addict”.
Pengunjung dimanjakan dengan perpaduan dinamis antara irama DJ live dan musik rock yang mendebarkan.
Area rooftop Hotel The 1O1 Malang OJ terlihat dipadati para tamu yang terlihat antusias mengikuti rangkaian acara, Minggu (31/12/2023) malam.
Para tamu yang datang dapat menikmati sensasi menginap dalam suasana mewah sembari menyambut pergantian tahun.
Acara tersebut dimeriahkan oleh Hockey Rocky Band yang membawakan musik live yang menggugah semangat, serta DJ Alfiana yang akan menambahkan sensasi yang memukau.
Tidak ketinggalan, berbagai macam menu spesial juga telah disiapkan untuk merayakan hari istimewa ini.
General Manager Hotel The 1O1 Malang OJ, Ade Sudrajat berharap, acara tahun baru ini bisa menciptakan kesan tak terlupakan bagi para tamu.
“Rayakan Tahun Baru dengan sorak kegembiraan di Hotel The 1O1 Malang OJ! Acara ini mengundang seluruh tamu untuk bersatu dalam keceriaan, menciptakan kenangan tak terlupakan, dan menyambut tahun baru dengan sukacita bersama kami,” kata Ade Sudrajat.
Pihaknya mengucapkan selamat merayakan tahun baru 2024 dan siap memberikan pelayanan maksimal untuk para pengunjung.
“Selamat merayakan Tahun Baru di hotel kami yang dipenuhi dengan kebahagiaan,” ungkap Ade Sudrajat.(lio)