Siswa di Kota Malang Kini Seragamnya Ditempeli QR Code, Apa Tujuannya?

Siswa di Kota Malang Kini Seragamnya Ditempeli QR Code, Apa Tujuannya?
Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat saat launching QRUPI di MCC, Rabu (7/8/2024) (blok-a/Yogga Ardiawan)

Kota Malang, blok-a.com – Kota Malang menjadi kota pertama di Indonesia sebagai lokasi peluncuran sistem QR untuk Pelajar Indonesia (QRUPI). Sistem revolusi pendidikan yang mengandalkan AI itu diluncurkan di Gedung Malang Creative Center (MCC) Rabu (07/8/2024).

Penjabat (PJ) Wali Kota Malang Wahyu Hidayat dalam launching tersebut mengatakan, Pemerintah Kota Malang sangat mengapresiasi dan merasa terhormat dijadikannya Kota Malang sebagai tempat pertama kali nya untuk bisa menerapkan sistem QRUPI ini. Menurutnya, hal itu merupakan langkah yang tepat karena Kota Malang juga dikenal sebagai Kota Pendidikan.

“Kami sangat berterima kasih karena Malang dipilih untuk menjadi tempat peluncuran.Manfaat nya luar biasa ini, ini aplikasi yang bisa menekankan revolusi digital pendidikan di Indonesia,” ucap Wahyu

Wahyu menambahkan, dengan adanya sistem qrupi ini, keluhan yang dirasakan oleh orang tua untuk bagaimana memantau progres dari anak-anak nya mampu diatasi. Dengan hadirnya qrupi ini memberi pedoman sejauh mana para orang tua dapat memantau perkembangan anak-anaknya.

Di sisi lain, Chief Executive Officer (CEO) QR untuk Pelajar Indonesia (QRUPI) Ansari Kadir menjelaskan, QRUPI hadir sebagai identitas siswa juga sebagai alat monitoring bagi orang tua dan guru di Kota Malang. Ia menerangkan bagaimana QRUPI ini diterapkan pada siswa.

“Jadi pelaksanaan QRUPI ini sebagai identitas siswa, caranya seragam siswa akan ditempel QR code. Sebagai alat monitoring bagi orang tua dan guru,” jelas Ansari.

Menurut Ansari, hadirnya QRUPI juga akan memberikan impact yang positif terhadap pendidikan Indonesia khususnya di Kota Malang. Lantaran terdapat banyak manfaat dari teknologi digital yang telah dikembangkan nya.

“Orang tua akan merasakan aman di rumah karena anak nya masuk sekolah tepat waktu. Dan dapat terpantau serta termonitoring melalui qrupi ini,” kata Ansari

Pria yang akrab di sapa Ary ini juga menyebutkan, QRUPI ini memiliki tagline Aman, Mudah, Berkarakter. Yakni aman untuk orang tua, mudah untuk para guru dan berkarakter untuk siswa.

Kemudian, lanjut Ary, QRUPI memudahkan guru untuk memonitoring kurikulum sekolah bagi para siswa yang menggunakan nya. Bahkan ketika siswa ini lulus, guru dan orang tua akan mengetahui karakter yang cocok seperti apa. Karena aplikasi ini menggunakan teknologi AI.

“QRUPI menjadi satu-satunya aplikasi pendidikan di Indonesia yang menggunakan teknologi AI. Belum ada aplikasi lain, sehingga kita menjadi pionir nya. Banyak yang sejenis tapi tidak ada AI nya,” ungkap Ary. (mg1/bob)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?