Menjelajahi Spot-Spot City Light di Malang dari Bukit Hingga Kafe di Dataran Tinggi

5 Rekomendasi Spot untuk Menikmati City Light di Malang
5 Rekomendasi Spot untuk Menikmati City Light di Malang

Malang, blok-a.com – Pesona alam Malang yang memukau tidak hanya menawarkan udara sejuk tapi juga pemandangan yang indah dan beragam.

Salah satunya ialah pemandangan City Light. City Light sendiri kata yang diambil dari Bahasa Inggris. Secara harfiah artinya ialah lampu kota. Namun secara kekinian, arti dari pemandangan City Light itu adalah pemandangan kota saat malam hari. Terdapat lampu-lampu yang menyala dilihat dari kejauhan atau dari atas dataran tinggi yang menunjukkan keindahan.

Nah di Malang sendiri punya sejumlah spot untuk menikmati pemandangan City Light.

Berikut beberapa rekomendasi spot foto City Light di Malang yang bisa Anda kunjungi:

  1. Paralayang Batu

    Wisata ini berlokasi di Jalan Arumdalu Nomor 20 Gunung Banyak, Batu. Di spot sekaligus wisata ini Anda bisa melihat kerlap kerlip lampu dari kota yang cukup indah. Tak jarang wisatawan mengabadikan momen di dataran tinggi itu.

    Untuk harga tiket masuk ialah Rp 10 ribu per orang. Jika Anda tertark untuk menikmati sensasi City Light di atas awan, Anda wajib mencoba paralayang. Paralayang di wisata ini dihargai Rp 500 ribu sampai Rp 1 juta.
  2. Awang Awang Sky Lounge Batu

    Awang- Awang Sky Lounge Batu berlokasi di Jalan Sultan Agung, Nomor 29 Batu. Di sini Anda bisa menikmati pemandangan City Light sambil menikmati kuliner yang mewah.

    Sebab spot untuk menikmati City Light ini berada di sebuah restoran yang fancy. Jadi Anda bisa menikmati makan malam yang mewah sekaligus romantis dengan view Malang saat malam hari dari restoran di dataran tinggi.

    Jam operasionalnya Pukul 11.00-23.00 WIB. Tempat ini memiliki area indoor dan outdoor, memiliki view gemerlap Kota Batu di malam hari cocok untuk santai bareng teman, keluarga, pacar.
  3. Bukit delight

    Bukit ini menyajikan panorama City Light Kota Malang. Bukit Delight ini berlokasi di Jalan Joyo Agung No.1, Tlogomas, Kecamatan Lowokwaru, Malang Kota.

    Spot kali ini berupa kafe yang kental akan suasana perkebunan dengan lampu-lampu yang menarik. Terdapat area outdoor dengan tanaman hijau yang menyejukkan mata di kafe ini. Namun di sini Anda juga bisa melihat pemandangan City Light karena kafe ini berada di dataran tinggi Kota Malang.

    Tersedia area outdoor yang luas, indoor yang nyaman, hiasan lampu yang menarik, dan udara sejuk karena berada di ketinggian Kota Malang. Selain itu di sini juga ada toilet bersih, dan playground.

    Di kafe satu ini menyediakan makanan kekinian seperti ayam geprek, udon, hingga rice bowl. Harganya sendiri mulai dari Rp 20 ribu.

    Jam operasional hari biasa 16.00 – 23.00. Sementara saat akhir pekan mulai jam14.00 – 23.00.
  4. Taman Bumi Langit

    Taman Bumi Langit ini berlokasi di Jalan Ikan Gurami, Tunjungsekar Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Spot ini juga sebuah kafe dengan konsep tenang dan nyaman.

    Sebab, lokasinya ada di tengah persawahan yang cocok untuk healing.

    Namun di sini Anda juga bisa melihat betapa indahnya riuhnya kesibukan warga Malang saat malam hari. Lampu-lampu di setiap rumah ataupun gedung di Malang dilihat bak kunang-kunang dari Taman Bumi Langit.

    Di Taman Bumi Langit, Anda bisa menikmati makanan tradisional hingga Western dengan harga mulai Rp 20 ribu saja. Sementara minuman seperti kopi dihargai Rp 15 ribu saja.
  5. Bukit Bintang

    Seperti namanya, spot satu ini berada di bukit dan pastinya Anda bisa melihat pemandangan City Light kala malam hari di sini. Lokasinya berada di Jalan Sultan Agung Kota Batu.

    Untuk bisa ke Bukit Bintang, Anda hanya perlu merogoh kocek Rp 5 ribu untuk parkir sepeda motor dan Rp 10 ribu untuk parkir mobil atau kendaraan roda empat.

    Di lokasinya sendiri terdapat lampu-lampu yang menghiasi spot yang ada di dataran tinggi Kota Batu ini.

    Jam bukanya sendiri fleksible. Namun biasanya buka mulai jam 17.00 hingga 24.00.

    Jika kelaparan di Bukit Bintang tersedia sejumlah makanan. Ada food truck di spot ini yang siap mengisi perut Anda dengan harga mulai Rp 10 ribu saja.

Jika kamu sedang mencari tempat untuk menikmati malam yang indah di Malang, cobalah untuk mengunjungi salah satu spot City Light di atas tersebut. (mm2/bob)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?