Kabupaten Malang, blok-a.com – Progres renovasi Stadion Kanjuruhan masih mencapai 48 persen, padahal proyek nasional dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tersebut ditargetkan akan rambung pada Desember 2024 silam.
Project Manager Renovasi Stadion Kanjuruhan PT Waskita Karya (Persero), Vino Teguh Pramudya mengatakan, pihaknya optimis dengan progres saat ini dapat menyelesaikan target sesuai perjanjian kontrak kerja bersama Kementerian PUPR.
“Saat ini sudah mendekati 50 persen (pengerjaan fisik), tepatnya 48 persen. Lingkup pekerjaannya, pekerja struktur kami sudah 80 persen selesai. Kami optimis sekali, ya karena memang pekerjaan paling sulit awalnga itu perkerjaan struktu,” ujar Vino saat ditemui awakmedia, Selasa (28/5/2024).
Selanjutnya, pengerjaan yang akan dilakukan mencakupi pemasangan bangku, atap dan lain sebagainya. Tentunya juga pembangunan monumen yang rencananya akan dikerjakan bulan Juni mendatang.
“Sedangkan 80 persen pekerjaan struktur mencakupi beberapa pekerjaan arsitek sudah masuk, tiang lampu sudah kami pasang, terus pengadaan lift, untuk difabel, item-item lainnya dan juga AC,” urainya.
Meskipun ditargetkan pengerjaan Stadion Kanjuruhan menjadi standar Federation Internationale de Football Association (FIFA), namun pihaknya akan mengupayakan renovasi itu selesai lebih cepat dari yang ditargetkan.
Mengingat, Liga 1 musim 2024/2025 yang diselenggarakan PT LIB, akan dimulai awal Agustus 2024 ini.
“Upaya percepatan kami laksanakan. Apalagi tadi dari manajemen infokan liga mau dimulai di bulan Agustus. Harapannya nggak jauh di bulan Agustus, mungkin 1-2 bulan setelah Agustus ya kita harus bersiap,” pungkasnya. (ptu)